Departemen Psikologi mengadakan acara pembekalan magang yang dihadiri oleh Maghriza Novita Syahti, M.Psi., Psikolog sebagai pemateri utama. Acara ini merupakan bagian dari persiapan mahasiswa Psikologi yang akan menjalani magang di berbagai instansi. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung FPK Kelas 301 pada hari Rabu, 19 Juni 2024. Kegiatan ini diikuti lebih kurang 100 mahasiswa angkatan 2021.
Ibu Maghriza Novita Syahti, M.Psi., Psikolog, merupakan seorang ahli dalam bidang psikologi terutama psikologi industri dan organisasi, memberikan banyak wawasan dan pengetahuan praktis yang sangat berharga bagi para mahasiswa. Beliau menjelaskan berbagai tantangan dan peluang yang mungkin dihadapi oleh mahasiswa selama masa magang, serta memberikan tips dan strategi untuk mengatasi tantangan tersebut dan memaksimalkan pengalaman magang mereka.
Mahasiswa Psikologi akan menjalani magang di berbagai instansi seperti Badan Narkotika Nasional (BNN), Biro Psikologi, Kantor Gubernur, Angkasa Pura,dan berbagai lembaga lainnya. Pada magang kali ini mahasiswa akan melakukan asesmen dan intervensi sesuai dengan kebutuhan instansi. Mahasiswa magang akan dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan yang merupakan dosen departemen Psikologi.
Dengan pembekalan ini, diharapkan para mahasiswa dapat memanfaatkan waktu magang mereka dengan sebaik-baiknya, memperoleh pengalaman berharga, dan siap untuk terjun ke dunia kerja setelah lulus nanti. Pembekalan ini juga menunjukkan komitmen Departemen Psikologi dalam mempersiapkan mahasiswa tidak hanya secara teoritis tetapi juga praktis, sehingga mereka siap menghadapi tantangan di dunia profesional.
Acara ini diakhiri dengan penutupan dari pihak departemen yang mengucapkan terima kasih kepada Ibu Maghriza Novita Syahti, M.Psi., Psikolog atas ilmunya yang berharga, serta mengucapkan selamat kepada para mahasiswa yang akan segera memulai perjalanan magang mereka.